Upgrading, Mengoptimalkan Loyalitas Dan Solidaritas Pelajar

Upgrading, Mengoptimalkan Loyalitas Dan Solidaritas Pelajar

Pimpinan komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama lama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) SMK ALBAISUNY. Telah melaksanakan UPGRADING dengan tema "Mengoptimalkan loyalitas dan solidaritas pelajar" yang mana UPGRADING ini dilaksanakan pada hari jum'at bertempat di Musholla SMK ALBAISUNY (30/12/2022).

Upgrading ini di hadiri oleh pengurus PK ALBY. Upgrading diisi oleh rekan Khoirul Umam selaku ketua PAC IPNU Kec. Koko, dengan menyampaikan beberapa hal penting untuk kemajuan PK ALBY, seperti mengulas tentang PD PRT dan PPOA. Tidak kalah penting keantusiasan, dan semangat rekan rekanita yang patut di apresiasikan, meskipun cuaca kurang bagus tapi tidak menyurutkan semangat rekan rekanita untuk menghadiri UPGRADING ini.

"Salah satu hal penting yang harus di lakukan oleh PK IPNU IPPNU SMK ALBAISUNY ialah belajar tertib administrasi, yang mana hal tersebut merupakan sesuatu yang urgent dalam management organisasi, dengan adminstrasi maka sempurnalah organisasi". Ungkap rekan Khoirul Umam.

Beliau juga menyampaikan bahwa dalam organisasi khususnya IPNU IPPNU ada tiga indikator yang perlu rekan dan rekanita ALBY bangun yakni kreatif, inovatif, dan kolaboratif. Dengan tiga tersebut pengurus tersebut harus mampu berkreasi sesuai dengan kebutuhan organisasi dan perkembangan zaman.

Upgrading, Mengoptimalkan Loyalitas Dan Solidaritas Pelajar

"Salah satu hal penting dalam menjalankan organisasi adalah kolaborasi serta membangun komunikasi dengan berbagai pihak untuk menunjang tercapainya tujuan organisasi". Pungkasnya.

"Semoga upgrading kali ini bisa mengoptimalkan loyalitas dan solidaritas pelajar dan semoga bisa membuat rekan rekanita IPNU IPPNU SMK ALBAISUNY mempunyai rasa tanggung jawab yang penuh untuk organisasinya". Pesan rekan Andi Surif selaku ketua PK IPNU.

Lebih baru Lebih lama